Mobil buatan Rinspeed dari Swiss itu bisa dipakai di jalanan, bisa juga menyelam di bawah permukaan air. Hanya dengan satu tombol, mobil tersebut siap melaju hingga kedalaman 10 meter.
Meski kerangkanya masih terbuat dari baja, namun sebagain besar komponen casisnya dari bahan tabung nano karbon sehingga sangat ringan. Udara di kabin akan selalu segar dan nyaman untuk bernapas karena mobil ini sudah dilengkapi sistem penyimpan dan pengatur oksigen otomatis.
Saat didarat, digunakan motor listrik sebagai sumber energi penggerak roda. Sementara, dua buah propeler di bagian belakang dan dua mesin jet di bagian depan mengatur gerakannya saat berada di dalam air. Kendaraan tersebut memang didesain ramah lingkungan dan tidak menghasilkan emisi yang memcemari darat maupun laut.
Rinspeed menggambarkan produk terbaru buatannya sebagai mobil pertama di dunia yang setiap saat siap dipakai di darat maupun di bawah air. CEO Rinspeed, Frank Rinderknecht, mengakui pembuatannya terinsipirasi mobil bawah air yang digunakan James Bond dalam film "The Spy Who Loved Me" yang dirilis tahun 1977.
"Dan tepat 30 tahun kemudian keajaiban - yang saat itu masih berupa mimpi - sekuel film ini terwujud dan menjadi kenyataan, di dunia sekarang," ujar Rinderknecht. Konsep sQuba merupakan wujud dari khayalan yang pernah membuatnya terkagum-kagum.
Prototip sQuba akan dipamerkan dalam Pameran Motor Jenewa yang akan berlangsung antara 6-16 Maret 2008. Meski demikian, masih belum ada rencana kapan kendaraan futuristik ini akan diproduksi massal dan dilempar ke pasaran.
Sumber : Kompas
Label: artikel, Berita Teknologi, Info Diploma, Info TKJ, Mahasiswa
Having read this I thought it was extremely enlightening.
I appreciate you taking the time and energy to put this short article together.
I once again find myself personally spending a lot of time both reading and leaving comments.
But so what, it was still worth it!
My web page: projektowanie stron internetowych poznaĆ